Sosialisasi adalah sebuah proses penanaman atau
transfer kebiasaan atau nilai dan aturan dari satu generasi ke generasi
lainnya dalam sebuah kelompok atau masyarakat. Sosialisasi menunjuk pada semua faktor dan
proses yang membuat setiap manusia menjadi selaras dalam hidupnya di
tengah-tengah masyarakat. Seorang anak dikatakan telah melakukan sosialisasi
dengan baik, apabila ia bukan hanya menampilkan kebutuhannya sendiri saja,
tetapi juga memerhatikan kepentingan dan tuntutan orang lain.
Mungkin
ada banyak cara melakukan sosialisasi, tergantung bagaimana kitanya
berkomunikasi untuk melakukan sosialisasi. Kepercayaan diri juga mempengaruhi
karena jika orang tersebut kurang percaya diri mungkin sangat sulit
menyesuaikan diri dan berkomunikasi dengan lingkungan sekitar. Sering bergaul
dan menambah teman terkadang bisa menumbuhkan kepercayaan diri. Satu hal yang
paling penting yaitu Selalu
menghargai orang lain, karena jika kita menghargai orang lain tentu kita juga
akan dihargai orang lain
Tujuan kita bersosialisasi yaitu
dapat memberikan pengetahuan kepada seseorang untuk
dapat hidup bermasyarakat.
Lalu juga bisa mengembangkan kemampuan seseorang
untuk dapat berkomunikasi secara efektif dan efisien dan Menanamkan nilai-nilai dan kepercayaan kepada seseorang yang
mempunyai tugas pokok dalam masyarakat.